• Foto Bersama Juara Umum Lomba Anak Sholeh 2011 bersama Kepala Desa Trimulyo
  • Foto Bersama Diklat Ustadz-Ustadzah se-Kabupaten Sleman 2009
  • Foto Bersama Study banding Ponpes Pabelan 2010
  • Buka Bersama Pengurus FKA 2012
  • Kafilah Pekan Anak Sholeh FMIPA UGM 2011
  • Lomba Mewarnai & Melukis Lomba Anak Sholeh 2011

Rabu, 08 Februari 2012

Jambore Anak Sholeh UII 2012

Jambore Anak Sholeh UII 2012 akan dilaksanakan pada 26 Februari 2012 memperebutkan Thropy juara Umum Gubernur DIY

1)TEKNIS PELAKSANAAN DAN KETENTUAN PESERTA 
Jambore Anak Muslim terdiri dari 5 jenis perlombaan : 
a) Da’i Cilik 
b) Puitisasi Al-Qur’an 
c) Tartil Al-Qur’an 
d) Mewarnai 
e) Cerdas Cermat Agama Islam (CCAI) 

2. KETENTUAN PENDAFTARAN 
a. Pendaftaran dapat dilakukan via sms ke nomor 085228073287 (Najib Darmawan) atau 087838428439 (Muhammad Qamaruddin) dengan format : 
b. nama TPA/TPQ (spasi)Jenis Perlombaan(spasi)Alamat 
c. Contoh : An-Nur Tartil Al-Qur’an Jl. Magelang Km.7 
d. Atau bisa juga dilakukan dengan pihak TPA/TPQ anda datang ke secretariat kantor LDF al-Faraby Universitas Islam Indonesia, di kampus terpadu Jalan kaliurang km 14,5 besi, Sleman- yogyakarta. 
e. Setiap TPA/TPQ maksimal mengirimkan 2 delegasi per perlombaan 
f. Peserta yang dikirim harus mematuhi ketentuan yang telah tertulis di bawah ini 
g. Pendaftar dikenakan biaya sebesar Rp 10.000,00 per peserta lomba (per anak). 

3. KRITERIA PENILAIAN
No
Jenis Perlombaan
Penilaian
1
Da’i Cilik (DACIL)
Isi
Penguasaan Materi
Penampilan
Adab
2
PUITISASI AL-QUR’AN
Teknik Vokal (Artikulasi)
Penampilan
Penghayatan
Kekompakan
3
TARTIL AL-QUR’AN
Tajwid
Fasohah (kelancaran)
Makhrajul Huruf
4
MEWARNAI
Pemilihan Warna
Keserasian Warna
Kebersihan
Kerapian
5
CERDAS CERMAT AGAMA ISLAM
Babak Penyisihan (Menjawab soal tertulis)
Babak Semi final
Babak Final
          

4. KETENTUAN PERLOMBAAAN

Ø Ketentuan Umum
· Setiap TPA/TPQ hanya diperbolehkan mengirim maksimal 2 (dua) delegasi per pelombaan.
· Peserta terdaftar sebagai santri di TPA/TPQ yang di wakilinya
· Berpakaian sopan dan rapi (pakaian muslim/muslimah)
· Memperhatikan ketentuan khusus masing-masing lomba

Ø Ketentuan Khusus

A. Da’i Cilik
1. Maksimal usia 12 tahun pada bulan Maret 2012.
2. Peserta diharuskan untuk mengambil salah satu dari 5 tema berikut:
a. Rasulullah Sebagai Suri Tauladan
b. Rasulullah Sebagai Penyempurna Akhlak Karimah
c. Cinta Rasulullah terhadap Ummatnya
d. Hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW
e. Berbakti Kepada Kedua Orangtua
3. Batas waktu minimal untuk tampil adalah 5 menit dan maksimal 7 menit

B. Puitisasi Al-Qur’an
1. Maksimal usia 12 tahun pada bulan Maret 2012.
2. Peserta diperbolehkan untuk mengambil potongan ayat atau surat manapun dari Al-Qur’an
3. Penampilan dibatasi minimal 7 menit dan maksimal 10 menit
4. Sebelum tampil, diharuskan untuk memberitahu cuplikan redaksi Al-Qur’an yang hendak dibawakan kepada panitia
5. Terdiri dari 3-5 orang
6. Peserta boleh mengiringi penampilannya dengan instrumen musik apapun dengan syarat memberitahukan kepada panitia terlebih dahulu.

C. Tartil Quran
1. Maksimal usia 12 tahun pada bulan Maret 2012.
2. Membaca al-Qur’an dengan lagu bebas
3. Durasi waktu yang diberikan 5 menit maksimal 7 menit
4. Ayat yang di baca di tentukan oleh juri

D. Mewarnai
1. Maksimal usia 7 tahun pada bulan Maret 2012.
2. Peserta diwajibkan membawa meja tulis dan alat mewarnai sendiri.
3. Pendamping tidak di libatkan dalam proses perlombaan
4. Durasi waktu yang di berikan 120 menit

E. Cerdas Cermat Agama Islam
1. Maksimal usia 12 tahun pada bulan Maret 2012.
2. Setiap Regu terdiri dari 3 orang peserta
3. Materi yang dilombakan terdiri :
a. Rukun Islam & Rukun Iman
b. Nama dan sejarah nabi
c. Doa harian
d. Seputar pengetahuan umum dasar
e. Seputar Pengetahuan Agama Islam dasar
f. surat-surat pendek dalam Al-Qur’an
4. Babak Penyisihan dilakukan dengan menjawab soal tertulis secara serentak dalam waktu yang sama oleh setiap regu lomba CCAI.
5. Babak Penyisihan akan dipilih Sembilan regu dengan nilai tertinggi.
6. Ke-sembilan regu yang telah terpilih akan bertanding pada babak semifinal.
7. Di setiap putaran lomba pada semifinal terdiri dari tiga regu.
8. Pemenang dari setiap putaran akan bertanding pada babak final.

1 komentar:

  1. semoga pelaksanaan cerdas cermat menjadi kegiatan ruti untuk mengasah kecerdasan anak dan menambah wawasan,menjadikan mereka berprestasi.

    http://belcerdascermat2012.blogspot.com/

    BalasHapus