• Foto Bersama Juara Umum Lomba Anak Sholeh 2011 bersama Kepala Desa Trimulyo
  • Foto Bersama Diklat Ustadz-Ustadzah se-Kabupaten Sleman 2009
  • Foto Bersama Study banding Ponpes Pabelan 2010
  • Buka Bersama Pengurus FKA 2012
  • Kafilah Pekan Anak Sholeh FMIPA UGM 2011
  • Lomba Mewarnai & Melukis Lomba Anak Sholeh 2011

Minggu, 28 Oktober 2012

OLIMPIADE SANTRI 2012 FKA TPA DESA TRIMULYO

Al Qur’an merupakan salah satu pedoman umat islam sebagai bahan rujukan dari segala permasalahan yang dihadapi. Al Qur’an bukan sekadar bacaan tetapi perlu dipelajari dan diaktualisasi dalam kehidupan sehari-hari. Sebagai pedoman setiap muslim maka sudah sepatutnya Al-Qur’an dibaca, dipahami dan diamalkan isi kandungannya. Proses pembelajaran Al-Qur’an harus dimulai sedini mungkin agar ilmu yang didapat lebih membekas dalam perkembangan anak di kemudian hari. Taman Pendidikan Al Qur’an (TPA) sebagai lembaga nonformal yang mengambil peran dalam mendidik dan membina generasi islam dengan memberikan bekal dasar agama agar cinta Al Qur’an. TPA sebagai wadah untuk persemaian generasi yang islami tidak tercipta tanpa didukung tenaga pengajar dan fasilitas yang memadai. TPA dengan segala keterbatasannya perlu diberdayakan agar perannya dalam membina santriwan-santriwati bisa maksimal, tidak hanya sekadar dapat membaca Al Qur’an tetapi bisa memahami dan mengamalkan. 
Lomba antar TPA merupakan salah satu kegiatan untuk menggali potensi dari santri-santri TPA serta meningkatkan tali silaturahmi antar TPA. Untuk mewujudkan hal tersebut, 
FKA TPA Desa Trimulyo mewujudkan kegiatan berupa Olimpiade Santri Fka Tpa Desa Trimulyo tahun 2013 .
Adapun perlombaan yang diselenggarakan antara lain :
1. TARTIL
2. ADZAN
3. RANGKING 1
4. HAFALAN SURAT-SURAT PENDEK
5. MEWARNAI
6. MENGGAMBAR.

Biaya Pendaftaran Rp. 6000,00
Syarat dan Ketentuan Klik di sini
Informasi Perlombaan dan sponsorship Silahkan Hubungi 
Basuki Rahmad : 081804233219
Sudiyono : 085743707019

FORUM KOMUNIKASI AKTIVIS TPA DESA TRIMULYO
'MEMBANGUN KARAKTER GENERASI PENERUS BANGSA MELALUI TPA'
Sekretariat : LPS Al Barokah, Jl. Turi km 2 Jogokerten Trimulyo Sleman Yogyakarta

Senin, 15 Oktober 2012

Program Pengadaan Kalender FKA TPA Desa Trimulyo Tahun 2013

Kalender menjadi bagian yang penting dalam aktivitas keseharian, baik di lingkungan keluarga, perkantoran, sekolah dan lain sebagainya. Dengan keadaan demikian, maka hampir di setiap ruang kita dapat melihat kalender yang terpasang sepanjang waktu daam satu tahun. Berbagai desain dan gambar dapat kita pada kalender. Namun, beberapa hal yang memprihatinkan adalah terdapat kalender dengan gambar-gambar yang tidak semestinya ditampilkan / dikonsumsi oleh anak-anak. FKA TPA Desa Trimulyo sebagai salah satu organisasi sosial keagamaan khususnya Taman Pendidikan Al-Qur’an di wilayah trimulyo mengupayakan perluasan syi’ar dengan program pembuatan kalender masehi tahun 2013. 
Program ini adalah program pembuatan kalender ketiga, dimana kalender yang dibuat berdesainkan dengan gambar-gambar Islami ditambah dengan hadist / mahfudzot yang bisa jadi menambah luas syi’ar dan bermanfaaat bagi yang membacanya setiap saat.

BENTUK dan ISI KALENDER
Kalender yang akan dibuat dicetak dengan kertas art paper dan berdesainkan gambar islami serta tulisan FKA TPA Desa Trimulyo, hadist/ mahfudzot dan ruang sponshorship.

SASARAN / TARGET DISTRIBUSI
Sasaran/Target Penjualan Kalender ini adalah
1. TPA dan Masjid Se-Desa Trimulyo dan Sekitarnya
2. Ustadz-Ustadzah TPA Se-Desa Trimulyo dan Sekitarnya
3. Wali Santri TPA Se-Desa Trimulyo dan Sekitar-nya.
4. Masyarakat Umum

MEMBUKA KESEMPATAN UNTUK BERPROMOSI DALAM MEDIA PROMOSI KALENDER 
dengan ketentuan Bentuk-bentuk media promosi yang kami tawarkan adalah sebagai berikut :
1. Ruang Sponsorship 
Media : Kalender 2013
Desain : Terlampir
Jumlah ruang : 4
Harga : Rp.200.000,00 per ruang







Informasi Sponsorship, silahkan hubungi :
Fauzan Rifqi :087839156875
download proposalnya di sini